KOLA: A CEMPEDAK (Artocarpus integer) OR MANGOSTEEN?

Guess the mangosteen…does she laugh sweetly? This time we have a new fruit for Kola, a Thai repatriated orangutan. New fruit for Kola? Because for a month at the COP Borneo Rehabilitation Center in KHDTK Labanan, the only fruits she knew were bananas, pineapples, papayas, tomatoes and oranges. This time, we tried to introduce Cempedak and Mangosteen fruits for Kola.

From his first glance, it was seen that Kola glanced at the mangosteen more than Cempedak. Itself are seasonal local fruits. If it’s not time to bear fruits, so there is no fruit. However, after taking the mangosteen, Kola threw it away and took Cempedak.

“Suprised…Kola suddenly took a splash from the hands of the animal keeper on duty in quarantine cages.”, said Wety Rupiana. Kola brought the choke up, opening it with her big teeth and long fingers. Bananas are his favourite so far be ignored. While lying on his hammock…Kola sucked in Cempedak.(LRS)

 

KOLA: CEMPEDAK ATAU MANGGIS?

Tebak-tebak buah manggis… apakah dia tertawa manis? Kali ini kami punya buah baru untuk Kola, orangutan repatriasi Thailand. Buah baru untuk Kola? karena selama sebulan di Pusat Rehabilitasi COP Borneo yang berada di KHDTK Labanan, buah yang dikenalnya hanyalah pisang, nanas, pepaya, tomat dan jeruk. Kali ini, kami mencoba memperkenalkan buah Cempedak dan Manggis untuk Kola.

Dari pandangan pertamanya, terlihat Kola lebih melirik manggis dibandingkan cempedak. Manggis dan Cempedak sendiri adalah buah lokal musiman. Kalau tidak waktunya berbuah, ya buah itu tidak ada. Namun, setelah mengambil manggis, Kola membuangnya dan mengambil Cempedak.

“Kaget… Kola tiba-tiba saja mengambil cempedak dari tangan perawat satwa yang bertugas di kandang karantina.”, ujar Wety Rupiana. Kola membawa cempedak ke atas, membukanya dengan gigi-giginya yang besar dan jari-jarinya yang panjang. Pisang yang menjadi kesukaannya selama ini tidak dipedulikannya lagi. Sambil tiduran di hammock nya… Kola mengulum cempedak. (WET)

Comments

comments

You may also like