
BONTI SI USIL
Saat para perawat satwa menikmati liburan natal dan tahun baru, tibalah waktu bagi para relawan untuk menggantikan peran mereka beberapa saat. Sebelum para perawat libur, para relawan sempat beberapa kali melaksanakan sekolah hutan dan melihat beberapa perilaku orangutan yang bermacam-macam selama di kelas sekolah hutan. Salah satunya adalah Bonti. Bonti adalah orangutan perempuan yang cukup aktif dan sangat usil dibandingkan orangutan perempuan lainnya. Saat di hutan, Bonti adalah orangutan yang paling sulit untuk turun. Dan saat di kandang, dia sering sekali mengambil makanan teman-temannya yang satu kandang dengannya.
Suatu hari, di camp COP Borneo hanya ada empat relawan. Hari itu mereka tidak melaksanakan sekolah hutan dan menggantinya dengan membuat enrichment agar orangutan-orangutan tidak bosan menghabiskan waktunya di kandang. Salah satu relawan pernah membuat enrichment di salah satu tempat konservasi. Ia pun mengajarkan ketiga relawan lainnya untuk membuat enrichment. Daun kering, tali dan potongan buah pun disiapkan.
Setelah enrichment-enrichment itu jadi, kami pun memberikannya kepada orangutan satu per satu. Semua orangutan sibuk mengambil buah di dalam enrichment. Tapi tidak untuk Bonti. Baginya, membuka-buka enrichment saja tidak cukup menyibukkan dirinya. Bonti pun melihat karung yang dibawa relawan untuk membawa enrichment tadi. Tak lama kemudian… HAP!
Karung sudah diambilnya dan digunakan di kepalanya seperti topeng. Lalu ia mendekat ke teman-temannya seperti ingin menakut-nakutinya. Sungguh, perilaku mereka sanggat menggemaskan saat bermain seperti itu. (Amanda_COPSchool10)